Akun Instagram Luna Maya Di Hack



Baru-baru ini media sosial sempat dihebohkan soal akun Instagram aktris cantik Luna Maya yang kena hack.

Pasalnya, di akun Instagram Luna Maya tersebut tertulis jika akun telah diretas oleh WMA CLUB asal Turki. Bahkan, foto profil Luna Maya pun sempat terganti.

Tak hanya itu saja, di Instagram Story akun dari aktris kelahiran Denpasar ini juga merekomendasikan akun sang hacker. Selama beberapa jam pun netizen sempat dihebohkan kasus tersebut. Pasalnya, para netizen menilai jika akun Luna Maya telah terverifikasi namun masih bisa diretas oleh orang tak bertanggungjawab.

Namun, selang beberapa jam, akun Instagram wanita yang lahir pada 26 Agustus 1983 ini pun berhasil dipulihkan. Luna Maya juga membagikan kabar tersebut lewat Instagram Story miliknya.



Sehubungan Dengan Kasus Ini Kita Akan Ungkap Bagai Mana Cara Hacker Meretas Akun Instagram beberapa Para Artis Yang ada Di  Indonesia



 Kemungkinan Besar Hacker Menggunakan Teknik/methode Phishing



Apa Itu phishing

Phising adalah suatu metode untuk melakukan penipuan dengan mengelabui target dengan maksud untuk mencuri akun target. Istilah ini berasal dari kata “fishing” = “memancing” korban untuk terperangkap dijebakannya.  Phising bisa dikatakan mencuri informasi penting dengan mengambil alih akun korban untuk maksud tertentu. Hal ini bisa saja dengan maksud mencari celah untuk beberapa akun yang terhubung dengan akun yang telah didapat.




Cara Mengantisipasi Dan Membedakan Phishing atau Bukan.

Secara langsung, phishing dapat dilihat dari alamat URL-nya, misalnya: https://instagram.com berbeda dengan http://instagram.ueuo.com.  Phishing biasanya menggunakan alamat URL yang menyerupai situs asli dan biasanya pelaku phishing menggunakan nama perusahaan terkenal. Jadi jika pengguna internet lengah, mereka bisa saja masuk dalam jebakan dan mengklik situs tersebut.  Ada beberapa cara untuk mendeteksi situs phishing, beberapa di antaranya adalah: - Jangan sembarangan mengklik link yang dikirim dari orang yang tidak kita kenal - Sebelum mengklik sebuah URL, cek dahulu apakah isinya ada jebakan. Pelaku biasanya memanfaatkan gambar pornografi, bonus uang, hadiah dan yang sejenisnya untuk menarik pengguna mengklik URL tersebut.




Demikian Informasi Tentang Penting Nya Menjaga Akun Media Social Kita.

Greetz To: Turk Hack Team

Belum ada Komentar untuk "Akun Instagram Luna Maya Di Hack"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel